logo
Brand Story

ERHA Perfect Shield Urban Skin Defense Multi Benefit Refreshing Spray, Not Your Ordinary Face Mist!

Bagikan: image image image
ERHA Perfect Shield Urban Skin Defense Multi Benefit Refreshing Spray, Not Your Ordinary Face Mist!

ERHA Perfect Shield Urban Skin Defense Multi Benefit Refreshing Spray

Banyak yang belum memahami bahwa kulit kita dapat terpapar faktor buruk eksternal dari luar maupun di dalam ruangan, lho! Orang-orang yang merasa tidak memiliki masalah kulit serius kerap mengabaikan perawatan kulit karena dirasa belum perlu. Biasanya karena mereka lebih sering beraktivitas di dalam ruangan. Padahal mereka tetap dapat terpapar faktor buruk eksternal seperti sinar blue light, polusi dari AC, yang dapat merusak kulit. Hal inilah yang menyebabkan rendahnya pengetahuan akan pentingnya perlindungan kulit, karena sejatinya setiap orang membutuhkan perlindungan kulit. Padahal sama dengan fungsi dari kacamata dan topi yang melindungi mata dan kepala dari faktor eksternal, perlindungan juga diperlukan untuk melindungi kulit. 

 

Akibat Tidak Menggunakan Perlindungan Kulit

  • Tanda Penuaan

Ketika kulit terpapar oleh terlalu banyak blue light, salah satu dampak yang dapat dialami adalah mengalami penuaan kulit. Sinar blue light yang terpapar ke kulit setidaknya 60 menit, tetap dapat membuat perubahan pada sel kulit karena produksi radikal bebas yang masuk ke dalam kulit. Kondisi ini dapat mempercepat proses penuaan kulit sehingga menimbulkan garis halus dan kulit kusam.

  • Hiperpigmentasi

Sinar blue light berasal dari gadget atau perangkat teknologi seperti handphone, dan laptop atau komputer yang kita gunakan sehari-hari. Tahukah kamu, sebanyak 77% penduduk Indonesia menggunakan gadget dengan rata-rata penggunaan selama 5,5 jam/hari. Journal of Investigative Dermatology membuktikan bahwa sinar blue light dapat menyebabkan hiperpigmentasi pada kulit sedang hingga gelap, hal ini dikarenakan sinar blue light dapat masuk ke kulit dan menghancurkan kolagen melalui stres oksidatif. Maka dari itu, sudah saatnya untuk kita mengetahui dan sadar akan perlindungan dan menjadikan hal tersebut rutinitas kita sehari-hari.  

  • Skin stress

Paparan sinar blue light dari layar gadget seperti laptop atau handphone di malam hari dapat mempengaruhi proses perbaikan kulit secara alami. Ketika hal ini dilakukan cukup sering, maka dapat mengakibatkan kulit stres dan menjadikan kulit kusam dan gelap di area bawah mata (panda eyes). Bisa kita lihat bahwa resiko kerusakan kulit tidak hanya bisa didapatkan ketika beraktivitas di luar, namun juga di dalam rumah. 

 

ERHA Perfect Shield Urban Skin Defense 

Kini ERHA Perfect Shield memperkenalkan salah satu produk terbarunya yaitu ERHA Perfect Shield Urban Skin Defense Multi Benefit Refreshing Spray! Menjadi solusi untuk para masyarakat urban yang memiliki aktivitas dinamis, produk perlindungan kulit ini memiliki berbagai fungsi yang dirancang oleh ahli dermatologi untuk menghadapi berbagai dampak buruk eksternal sehari-hari. 

Penyegar wajah ini diformulasikan dengan kandungan Niacinamide, Prebiotik, Antioksidan, serta Antipolusi PM 2,5 sehingga efektif dalam melindungi kulit dari efek buruk radikal bebas, polusi dan sinar blue light. Dilengkapi dengan 7 ekstrak tumbuhan yang berfungsi untuk melembapkan dan menenangkan kulit agar kulit lebih halus dan segar, tidak hanya melindungi kulit namun juga merawat kulit. 

Di era new normal seperti sekarang ini, karena protokol kesehatan masih harus ditegakkan, maka penggunaan masker menjadi suatu hal normal yang wajib digunakan ketika beraktivitas. Tapi jangan khawatir, penyegar wajah ini dapat mencegah mask-ne (jerawat akibat penggunaan masker) dibantu PM 2,5 shield yang membentuk lapisan pelindung kulit dari gesekan masker penyebab mask-ne

 

Cara pemakaiannya juga cukup mudah, kamu tinggal semprotkan dari jarak 15 cm pada kulit sesuai keinginan dan dapat mengulang pemakaian jika perlu. Direkomendasikan untuk digunakan setiap hari pada pagi, siang, dan malam hari setelah sunscreen dan sebelum moisturizer untuk perlindungan kulit yang lebih maksimal. Namun apabila kamu menggunakan make up secara rutin, produk ini aman untuk diaplikasikan setelah kamu selesai mengaplikasikan make up. 

 

Produk ERHA Perfect Shield Urban Skin Defense di e-commerce, Boots, Watsons dan retail ERHA Perfect Shield favorit kamu. Cek instagram kami di @erha.dermatology dan @erha_perfectshield dan website kami disini untuk informasi lebih lanjut.

Konten Lainnya

Kegunaan Peptides untuk Kerutan di Wajah
Brand Story

Kegunaan Peptides untuk Kerutan di Wajah

Atasi masalah kerutan di wajah dengan ERHA Age Corrector Serum!

Rekomendasi Rangkaian Skincare Untuk Kulit Kering dan Sensitif!
Brand Story

Rekomendasi Rangkaian Skincare Untuk Kulit Kering dan Sensitif!

Simak terus artikel berikut ini untuk pelajari lebih lanjut rangkaian perawatan kulit yang tepat untuk kulit kering dan iritasi!

Bongkar 5 Mitos Keliru Tentang Pori-Pori
Brand Story

Bongkar 5 Mitos Keliru Tentang Pori-Pori

Jika pori-pori tidak dirawat dengan baik, maka seluruh zat dan partikel buruk yang terpapar oleh kulit dapat mengendap pada pori-pori dan mengakibatkan timbulnya jerawat. Pada artikel kali ini, kita akan bahas mitos-mitos seputar pori-pori dan bagaimana cara merawat pori-pori yang baik dan benar!